Minggu, 28 Desember 2014

[PROLOG] Death Note: Another Note




Prolog

Another Note – The Los Angeles BB murder files



Ketika Beyond Birthday melakukan pembunuhannya yang ketiga, ia mencoba sebuah eksperimen. Yaitu, untuk melihat jika ada kemungkinan bagi manusia untuk mengalami kematian karena pendarahan bagian dalam tanpa memutuskan organ tubuh manapun. Spesifiknya, ia membius korbannya supaya mereka tak sadarkan diri; mengikat mereka, dan mulai memukuli lengan kiri mereka, berhati-hati agar tidak sampai menghancurkan kulitnya. Ia berharap dapat menghasilkan pendarahan yang cukup sebagai penyebab kematian karena kehabisan darah, namun akhir dari percobaan ini, sayangnya, mengalami kegagalan. Terlalu banyak darah di lengannya yang berubah menjadi merah keunguan di dalam kulit, namun korban tidak mati. Mereka pasti terguncang, menggelikan, dan masih hidup. Ia telah meyakini bahwa kehilangan darah yang terjadi karena ini akan cukup untuk membunuh seseorang, namun rupanya ia telah meremehkan permasalahannya. Sejauh dari yang Beyond Birthday perhatikan, metode pembunuhan yang sebenarnya dinilai relatif rendah pada skala kesenangannya, dan itu tidak lebih dari eksperimen yang menarik. Hal itu bukan permasalahan utama baginya apakah itu sukses atau tidak. Beyond Birthday hanya mengangkat bahu, dan mengeluarkan sebuah pisau…

Tidak, tidak, tidak, tidak.

Bukan gaya ini, bukan suara narasi ini—aku tidak akan pernah membuatnya untuk tetap pada nada kuno ini sampai selesai. Semakin keras aku mencoba, semakin bosanlah aku dan semakin malas untuk menulis ini. Menempatkannya dalam terminologi Holden Caulfield (salah satu sejarah dari kesusastraan sialan paling terkenal), mungkin akan memperinci apa yang telah dilakukan Beyond Birthday dan berpikir bahwa itu tidak sesuai dengan maksudku (juga bila dalam posisiku, aku memiliki simpati yang besar untuknya). Menjelaskan keseluruhan aksi pembunuhannya dan menyusun kalimatnya dengan teliti bukan berarti untuk menambah nilai pada catatan ini. Ini bukan sebuah laporan, ataupun sebuah novel. Bahkan jika itu berubah menjadi salah satu dari itu semua, aku tidak akan senang. Aku benci menggunakan tema yang sudah basi seperti itu, tapi membayangkan pada saat seseorang memasang matanya pada kata-kata ini, aku sudah tidak hidup lagi.

Perlu kuingatkan lagi pada para pembaca tentang pertarungan hebat antara detektif terhebat sepanjang masa, L, dengan si pembunuh aneh, Kira. Instrumen kematian terdengar sedikit lebih fantastis daripada alat pemenggal kepala (misalnya), namun semua Kira ulung adalah teror merajalela yang lain dengan cara berpikir kekanak-kanakannya yang patetis. Melihat kembali, aku hanya bisa menduga bahwa senyum kemenangan para dewa di wajah Kira untuk kesenangan mereka yang sia-sia. Barangkali para dewa itu sebenarnya menginginkan sebuah dunia pertumpahan darah akan pengkhianatan dan tuduhan palsu. Barangkali seluruh peristiwa itu sebagai sebuah pelajaran untuk mengajarkan kita perbedaan antara Yang Maha Kuasa dengan shinigami. Siapa yang tahu? Aku, salah satunya, tidak punya maksud untuk menghabiskan lebih banyak waktu memikirkan tentang kejadian berantai yang paling negatif. Persetan dengan Kira.

Apa yang menjadi urusanku adalah L. L. Detektif terhebat sepanjang masa. Untuk memecahkan kemampuan mentalnya yang mengejutkan, L mati dengan tidak adil dan kematian yang begitu cepat. Dalam catatan publik ia memecahkan lebih dari 3.500 kejahatan sulit seorang diri, dan mengirim tiga kali dari jumlah pemerosotan ke penjara. Ia memanfaatkan kekuasaannya yang luar biasa, yang mampu mengerahkan semua biro investigasi di seluruh dunia, dan disambut baik karena upayanya. Dan selama itu semua, ia tidak pernah menunjukkan wajahnya. Aku ingin merekam perkataannya seteliti mungkin. Dan aku ingin meninggalkannya untuk seseorang yang dicari. Sebagai seseorang yang diberi kesempatan untuk mengikuti jejaknya. Baiklah, mungkin aku tidak mampu menggantikannya, namun aku ingin meninggalkan ini di baliknya.

Jadi apa yang sedang kau baca sekarang adalah catatanku tentang L. Itu adalah pesan kematian, bukan dariku, dan bukan ditujukan untuk seluruh dunia. Orang yang berkemungkinan besar membacanya pertama kali mungkin si pengejek kepala besar Near. Tapi jika benar begitu, aku tidak akan menyuruhnya untuk menyobek atau membakar halaman ini. Jika itu menyebabkannya sakit hati karena mengetahui hal-hal yang kutahu tentang L dan ia tidak tahu, maka itu tak apa. Juga ada kemungkinan bahwa Kira membaca ini… dan kuharap ia melakukannya. Jika catatan ini menceritakan seorang pembunuh, yang hanya mendapat kekuatan dari bantuan buku catatan pembunuh supranatural dan seorang shinigami bodoh, maka ia, di bawah keadaan apapun, bahkan tidak senilai dengan lumpur di bawah sepatu L, dan mereka telah menyampaikan maksud mereka.

Aku adalah salah satu dari beberapa orang yang pernah bertemu dengan L sebagai L. Kapan dan bagaimana aku bertemu dengannya… ini adalah kenangan paling berharga yang aku miliki, dan aku tidak akan menulisnya di sini, namun pada kesempatan itu L menceritakan padaku tiga cerita mengenai keluarbiasaannya, dan kisah yang menyertakan Beyond Birthday juga ada diantaranya. Jika aku berhenti berpura-pura dan sekedar menghubungkannya sebagai Kasus Pembunuhan BB di Los Angeles, maka aku membayangkan  banyak dari kalian yang telah mendengarnya. Sebenarnya, tidak pernah dijelaskan bahwa L dan lebih terpenting, Wammy’s House, yang membesarkanku hingga aku berusia lima belas tahun—sangat berhubungan dengan permasalahannya, tapi faktanya, memang begitu. L, pada dasarnya, tidak pernah disertakan dalam kasus kecuali ada lebih dari sepuluh korban atau satu juta dollar menjadi taruhan, dan ini adalah alasan nyata mengapa ia terlambat, namun dengan agresif, menyertakan dirinya dalam kasus kecil ini, yang mana hanya ada tiga atau empat korban saja. Aku akan menjelaskan lebih jauh pada halaman berikutnya, namun untuk alasan ini, kasus pembunuhan BB di Los Angeles adalah titik peristiwa untuk L, aku, dan bahkan Kira. Itu adalah peristiwa monumental bagi kami semua. Mengapa?

Karena pada kasus inilah dimana L pertama kali memperkenalkan dirinya sebagai Ryuzaki. Jadi mari kita lewatkan penggambaran membosankan tentang apa yang Beyond Birthday pikirkan, tentang bagaimana ia membunuh korban ketiganya, karena aku tertarik pada itu semua, dan selagi kita padanya, mari kita lewatkan korban pertama dan kedua, tanpa berusaha untuk melihat ke belakang pada pembunuhan awalnya, menyetel jam tangan untuk pagi hari setelahnya, momen bercahaya ketika detektif terhebat di dunia, L, pertama kali mulai menginvestigasi kasus itu. Oh, aku hampir lupa. Seandainya seseorang selain si kepala besar Near atau si pembunuh tipu daya sedang membaca catatan ini, maka setidaknya aku akan melakukan kesopan-santunan dasar untuk memperkenalkan diriku, di sini pada akhir prolog. Aku adalah naratormu, navigatormu, pendongengmu. Bagi siapapun selain mereka berdua itu, identitasku mungkin saja tidak menarik, tapi aku adalah si nomor dua pada masa lalu, juru rias terbaik yang mati seperti seekor anjing, Mihael Keehl. Aku pernah menamai diriku Mello dan dipanggil dengan nama itu, namun itu sudah lama sekali. Kenangan baik dan mimpi buruk.

---

Berikutnya: Bab 1 - Pesan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar